Next Previous Contents

4. Sedikit teori

Kata ajaibnya adalah DISPLAY. Di dalam sistem X Window, sebuah tampilan (display) terdiri dari (secara sederhana) sebuah keyboard, mouse, dan layar. Sebuah tampilan dikelola oleh sebuah program server, dikenal sebagai X Server. X Server tadi melayani program-program lain yang terhubung dengannya dalam hal berbagai kemampuan penampilan.

Sebuah tampilan ditunjukkan dengan sebuah nama, misalnya

Sebuah tampilan terdiri dari sebuah hostname (misalnya light.uni.verse dan localhost), titik dua (:), dan nomor urut (misalnya 0 atau 4). Hostname bagi sebuah tampilan adalah nama komputer tempat berjalannya X Server. Ketiadaan hostname berarti komputer lokal. Nomor urut yang biasanya 0 - nomor itu dapat bervariasi jika terdapat beberapa tampilan yang terhubung dengan satu komputer.

Jika Anda pernah menemukan sebuah penunjukkan tampilan dengan sebuah tambahan .n melekat padanya, tambahan itu menunjukkan nomor layar. Sebuah tampilan sesungguhnya dapat memiliki layar berganda. Meskipun biasanya hanya terdapat satu layar saja, dengan nomor n = 0, sehingga ini merupakan nilai default.

Terdapat bentuk-bentuk lain dari DISPLAY namun bentuk di atas sudah memadai bagi keperluan kita.


Next Previous Contents